Film bertema singing dan dancing nampaknya masih
menjadi resep ampuh untuk menggaet penonton terutama penonton remaja. Setelah
Step Up 4, kini giliran Pitch Perfect tayang 5 Oktober lalu di US. Film ini
diadaptasi dari buku berjudul sama karya Mickey Rapkin dan disutradarai oleh
Jason Moore.
Beca (Anna Kendrick) tak pernah berkeinginan
untuk melanjutkan kuliah, keinginannya hanya satu berangkat ke Hollywood untuk
mengejar mimpinya menjadi DJ terkenal. Namun sang ayah (John Benjamin Hickey) bekerja
sebagai dosen di Barden University, tak merestui keinginan Beca dan memaksanya
untuk setidaknya merasakan bangku perguruan tinggi. Tak ada pilihan bagi Beca
selain mengikuti kemauan ayahnya. Ketika Beca kedapatan bolos kuliah untuk
bekerja di stasiun radio, ayahnya berjanji akan membiayai dan mendukung ambisi Beca
ke LA untuk mengejar cita-citanya, hanya jika Beca mau sungguh-sungguh kuliah
setidaknya selama satu tahun dan mengikuti kegiatan ekstrakulikuler di kampus.
Pilihan Beca jatuh pada The Bellas, salah satu group
a capella Barden University yang anggotanya semuanya cewek, kebetulan sedang
mengadakan rekrutmen untuk anggota baru, dipimpin oleh Aubrey (Anna Champ) dan
Chloe (Brittany Snow), kenyataan karena tinggal mereka berdua senior The
Bellas, setelah hampir semua anggota team telah wisuda. Ternyata merekrut
anggota baru bukan perkara mudah, setelah peristiwa memalukan di kejuaraan a capella
tingkat nasional di mana Aubrey grogi saat giliran tampil solo justru muntah di
hadapan penonton. Belum lagi Aubrey yang ‘old fashioned’ memaksa peserta audisi
menyanyikan lagu Kelly Clarkson Since U
Been Gone. Aubrey ‘berhasil’ merekrut anggota baru yang terdiri dari
cewek-cewek eksentrik yang jauh dari harapannya, di antaranya Fat Amy (Rebel
Wilson) cewek periang namun suka mencela diri, Lily (Hana Mae Lee), cewek Asia
yang ngomongnya nyaris tak terdengar, Chyntia-Rose (Ester Dean) cewek tomboy
dan Stacie (Alexis Knapp) bombshell nya Barden University.
Beca yang kreatif dan hobi mengutak-atik
arensemen lagu mengusulkan untuk membuat mash-up lagu lama dan baru alih-alih mengikuti
kemauan Aubrey untuk tetap menyanyikan setlist lama mereka lagu pop balada, ‘It’s not enough to be good, we have
to be different’ demikian
prinsip Beca. Tak
hanya itu, The Bellas mempunyai musuh bebuyutan jawara nasional tahun lalu The
Trebelmakers, group a capella yang terdiri dari para cowok bad boys pimpinan cowok
arogan Bumper (Adam DeVine), kerumitan bertambah karena Beca menjalin kisah cinta
‘terlarang’ dengan salah anggota The Trebelmakers, Jesse (Skylar Astin).
Berbagai permasalahan ini mewarnai perjalanan berliku The Bellas untuk menembus
kembali kejuaraan tingkat nasional.
Seperti halnya film remaja lain, plotnya sederhana
dan sangat mudah ditebak, perjuangan untuk menyatukan perbedaan yang mereka
miliki, menjadi pihak yang diremehkan, konflik, perpecahan, bersatu kembali berakhir
dengan kemenangan. Yang membuat Pitch Perfect lebih unggul selain lagu-lagu
yang disajikan, dialog lucu dan tentu saja ensemble cast terutama Anna Kendrick
dan Rebel Wilson. Anna Kendrick, Oscar nominee dalam film Up in the Air membuktikan kemampuan olah vokal yang luar biasa.
Rebel Wilson yang kita kenal sebagai co-star film komedi Bridesmaids sungguh tampil menawan, dialah bintang Pitch Perfect, selain
gerak tubuh dan ekspresi wajah yang lucu, hampir semua kalimat yang dilontarkan
komedian asal Australia mengundang tawa penonton meski kadang sarkastik.
Jika anda penggemar film singing & dancing
seperti serial TV Glee, tak diragukan anda akan melahap film ini. Namun bagi
non fans film singing & dancing, jangan khawatir film ini sangat menarik
dan layak ditonton hingga akhir karena unsur komedi di dalamnya.
Funny Quotes:
Aubrey: What's
your name?
Fat Amy: Fat
Amy.
Aubrey: You
call yourself Fat Amy?
Fat Amy: Yes,
so twig bitches like you don't do it behind my back.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar