The Artist Raih The Best Picture
Ajang penghargaan tahunan insan perfilman paling bergengsi digelar di Hollywood and Highland Center, California hari ini Senin waktu Indonesia (Minggu waktu setempat) dengan host komedian Billy Christal disiarkan ABC channel. Di Indonesia kita bisa menyaksikan siarang langsung yang ditayangkan di Fox Movies Premium/Starmovies Asia tadi pagi mulai jam 7 dan siaran ulang jam 7 malam.
Silent movie The Artist dan film keluarga 3D Hugo masing-masing berhasil memenangkan lima kategori, namun The Artist lebih unggul karena memenangkan tiga main category untuk Best Picture, Best Director (Michel Hazanavicius) dan Best Actor (Jean Dujardin) yang menjadi aktor Prancis pertama yang memenangkan kategori ini. Sementara Hugo memenangkan di antaranya Best Sound Mixing, Best Sound Editing dan Best Cinematography.
Aktris kawakan Meryl Streep berhasil memenangkan Best Actress untuk perannya sebagai Margaret Thatcher dalam film The Iron Lady setelah terakhir kali memenangkan kategori ini tahun 1982 dalam film Sophie’s Choice. Sementara untuk Best Supporting Actor diraih oleh Christopher Plummer (Beginners) menjadi aktor tertua peraih piala Oscar dan Best Supporting Actress diraih Octavia Spencer (The Help). Film asal Iran A Separation berhasil memenangkan Best Foreign Language. The Descendants membawa pulang satu piala Oscar untuk kategori Best Adapted Screenplay. Sementara film War Horse dan Moneyball masing-masing mendapatkan enam nominasi tak berhasil membawa pulang satu Oscar pun.
Tampil sebagai presenter tahun ini di antaranya Natalie Portman, Morgan Freeman, Emma Stone, Ben Stiller, Tina Fey, Christian Bale, Bridesmaids casts, Tom Cruise, Penelope Cruz, Owen Wilson, Colin Firth, Sandra Bullock dan lainnya.
Yang paling menarik dan sayang untuk dilewatkan tentu saja the opening montage yang mengundang tawa merupakan cuplikan dari film-film yang masuk nominasi di antara The Artist, The Descendants, The Help, Bridesmaids, Midnight in Paris, The Adventures of Tintin hingga Mission: Impossible The Ghost Protocol dengan cameo Sammy Davis Jr. dan Justin Bieber. Penyanyi Esperanza Spalding tampil memukau membawakan lagu What a Wondeful World untuk In Memoriam tribute para bintang dan tokoh yang meninggal dunia selama 2011-2012 termasuk Whitney Houston, Elizabeth Taylor hingga Steve Jobs.
Berikut daftar pemenang Academy Awards 2012.
84th Academy Awards 2012 Winners
Best Picture: The Artist
Best Director: Michel Hazanavicius The Artist
Best Actor: Jean Dujardin The Artist
Best Actress: Meryl Streep The Iron Lady
Best Supporting Actor: Christopher Plummer Beginners
Best Supporting Actress: Octavia Spencer The Help
Best Original Screenplay: Woody Allen Midnight in Paris
Best Adapted Screenplay: Alexander Payne, Nat Faxon and Jim Rash The Descendants
Best Animated Feature: Rango
Best Foreign Language Film: A Separation Iran
Best Documentary Feature: Undefeated
Best Documentary Short Subject: Saving Face
Best Live Action Short Film: The Shore
Best Animated Short Film: The Fantastic Flying Books of Mr. Morris Lessmore
Best Original Score: Ludovic Bource The Artist
Best Original Song: Man or Muppet The Muppets
Best Sound Editing: Philip Stockton & Eugene Gearty Hugo
Best Sound Mixing: Tom Fleischman & John Midgley Hugo
Best Art Direction: Dante Ferretti & Francesca Lo Schiavo Hugo
Best Cinematography: Robert Richardson Hugo
Best Make Up: Mark Coulier & J.Roy Helland The Iron Lady
Best Costume Design: Mark Bridges The Artist
Best Film Editing: Kirk Baxter, Angus Wall The Girl with the Dragon Tattoo
Best Visual Effect: Rob Legato, Joss Williams, Ben Grossman, Alex Henning Hugo
Academy Honorary Award: James Earl Jones & Dick Smith
Jean Hersholt Humanitarian Award: Oprah Winrey
Tidak ada komentar:
Posting Komentar